Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Nama Blog


Berikut ini beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pemilihan nama blog

• Tujuan

Apa tujuan anda ngeblog? Biasanya yang bertujuan profesional juga sudah terlihat dari nama blognya. Mereka yang pro, tentunya tidak akan memilih nama blog dengan sembarangan. Mereka akan memikirkannya dengan cukup teliti. Tidak heran bila terkadang ketika menemukan sebuah nama blog, ada makna khusus yang terkandung di baliknya.

Berbeda dengan blog yang dibuat memang sekedar untuk iseng semata. Nama blognya pun akan terlihat biasa, dalam arti hanya menggunakan kata-kata yang singkat, dan memang tidak memiliki makna khusus.

• Topik Blog

Ini sudah pasti. Biasanya topik dari blog itu sudah kelihatan ketika orang membaca namanya. Ketika nama sebuah blog tampak seperti nama orang, biasanya topik blog tersebut adalah tentang orang tersebut. Dengan kata lain, blog itu adalah sebuah blog pribadi atau jurnal pribadi. Begitu juga, jika topik blog itu adalah bidang kesehatan, dari namanya biasanya sudah bernuansa medis.

• Harapan jangka panjang

Apa yang anda inginkan dalam jangka panjang? Apakah ingin membangun citra anda sendiri, hanya sekedar hobi ataukah ingin mendapatkan banyak iklan dll.

• Berapa orang yang mengelola blog itu

Kalau pengelolanya banyak tentunya pemilihan nama blog harus disepakati bersama, beda dengan blog yang hanya dimiliki satu orang saja.

• Isi blognya serius atau lucu-lucuan

Ini juga akan mempengaruhi pemilihan judul blog yang kita ambil. Kalau isinya lucu-lucuan, namanya juga bakal ada fun-funnya atau lucu-lucuannya. Sebaliknya, blog yang serius akan memiliki nama yang biasanya serius juga.

• Panjang Nama

Jangan sampai membuat nama yang terlalu panjang sehingga sulit untuk diingat oleh pembaca. Pilihlah yang singkat dan gampang diingat. Kadang orang juga malas menuliskan alamat web yang terlalu panjang. 

Akibatnya, terutama bagi anda yang memang mengharapkan pengunjung, bukannya banyak yang datang, malah mereka membatalkan niat untuk itu. Saya pernah membaca sebuah alamat website terpanjang di dunia, tapi jujur saja, saya malah tidak tertarik untuk membukanya, soalnya namanya terlalu panjang dan hanya bisa dituliskan dengan membawa catatan.

Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak