Chris John Siap Bertarung Melawan Stanyslav Merdov. Chris John akan memulai kembali pertaruhannya di luar
negeri dengan menghadapi petinju Ukraina Stanyslav Merdov pada
kejuaraan kelas bulu (57,1 kg) WBA super di Challenge Stadium, MT
Claremont,Perth,Australia Barat,besok. Ini akan menjadi duel keduanya di
Negeri Kanguru setelah kemenangan TKO di ronde 10 atas Tommy
Browne,Agustus 2005.
Akankah hasil sama
ditorehkan Chris pada usianya yang menginjak 32 tahun?
Harapannya tentu
begitu.Apalagi dia adalah satu-satunya juara dunia yang dimiliki
Indonesia saat ini. ”Saya akan mendapatkan hasil terbaik dalam duel
nanti,”ujar Chris John yang mengoleksi rekor bertanding 45-0-2,22 KO,
seperti dilansir Fightnews. Chris wajar percaya diri.Selain persiapan
matang,dia saat ini menjadi petinju terbaik di kelasnya.Terbukti,dia
sudah 14 kali mempertahankan gelar kelas bulu.
Bahkan,dalam situs tinju Fightnews, petinju asal Banjarnegara,Jawa Tengah,ini ditempatkan di posisi pertama sebelum para juara kelas bulu lainnya,seperti Orlando Salido (WBO),Johnny Gonzalez (WBC),Billy Dib (IBF),dan Celestino Caballero (WBA). Bahkan,dia juga masih di atas petinju hebat asal Kuba,Yuriorkis Gamboa. Menariknya,duel dengan Merdov ini akan melengkapi rekor pertarungan Chris John selama ini.Sebab,Merdov memang akan menjadi petinju Eropa pertama yang akan dihadapinya dalam perebutan gelar juara dunia.Sebelumnya,The Dragon— julukan Chris John—lebih banyak menghadapi petinju Asia,Amerika, dan Australia.
Yang jelas,Chris harus mampu menerapkan strategi jitu.Selain gaya-gaya tinju Eropa yang counter boxer,masalah postur dan jangkauan lebih panjang pun perlu mendapat catatan tersendiri.Apalagi faktanya Merdov memiliki tinggi 180 cm atau lebih tinggi 10 cm dibandingkan Chris.Belum lagi jangkauannya yang mencapai 184 cm,tentu perlu diwaspadai Chris John karena Merdov dipastikan akan mengandalkan itu untuk menekan The Dragon.
Bahkan,dalam situs tinju Fightnews, petinju asal Banjarnegara,Jawa Tengah,ini ditempatkan di posisi pertama sebelum para juara kelas bulu lainnya,seperti Orlando Salido (WBO),Johnny Gonzalez (WBC),Billy Dib (IBF),dan Celestino Caballero (WBA). Bahkan,dia juga masih di atas petinju hebat asal Kuba,Yuriorkis Gamboa. Menariknya,duel dengan Merdov ini akan melengkapi rekor pertarungan Chris John selama ini.Sebab,Merdov memang akan menjadi petinju Eropa pertama yang akan dihadapinya dalam perebutan gelar juara dunia.Sebelumnya,The Dragon— julukan Chris John—lebih banyak menghadapi petinju Asia,Amerika, dan Australia.
Yang jelas,Chris harus mampu menerapkan strategi jitu.Selain gaya-gaya tinju Eropa yang counter boxer,masalah postur dan jangkauan lebih panjang pun perlu mendapat catatan tersendiri.Apalagi faktanya Merdov memiliki tinggi 180 cm atau lebih tinggi 10 cm dibandingkan Chris.Belum lagi jangkauannya yang mencapai 184 cm,tentu perlu diwaspadai Chris John karena Merdov dipastikan akan mengandalkan itu untuk menekan The Dragon.
Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak