Video amatir usai terjadinya kecelakaan maut di Tugu Tani beredar luas, seperti di YouTube. Video berdurasi selama 3 menit 16 detik itu menunjukkan kondisi yang mengerikan dengan banyaknya korban yang tergeletak di pinggir jalan dan trotoar.
Video itu diawali dengan korban wanita yang mengenakan kaos hitam ada di atas trotoar tergeletak dengan bersimbah darah.
Tak jauh darinya ada seorang pria yang menggendong anak mengenakan kaos merah tampak mengecek korban lain yang telungkup.
Ia berlari ke sana-kemari seakan-akan mencari anggota keluarga lainnya.
Pagar pembatas jalan terlihat rusak dan halte hancur berserakan akibat mobil Xenia dengan kecepatan 100 Km/jam menabraknya.
Wanita berbadan tambun mengenakan kaos putih dan berok panjang motif tampak dihampiri polisi. Dia merupakan pengemudi Xenia yang menelan korban sembilan orang.
Para korban tewas dan luka-luka kemudian dinaikkan ke dalam mobil pick-up berwarna biru untuk dibawa ke rumah sakit. Di atas mobil itu, bapak berkaos merah berusaha membangunkan anaknya yang kemungkinan sudah tewas dengan memintanya meminum susu.
Namun, bocah kecil itu tak sedikit pun bergerak.
Kecelakaan maut ini terjadi pada Ahad (22/1) Siang. Sopir Daihatsu Xenia hitam bernomor polisi B 2479 XI menabrak belasan pejalan kaki di Jalan Ridwan Rais, Jakarta Pusat. Saat diperiksa, pengemudi Afriyani Susanti (29) tak bisa memperlihatkan Surat Izin Mengemudi dan hanya memperlihatkan STNK atas nama orang lain.
Afriyani juga terbukti positif menggunakan shabu. Hasil tes urine dari RS Kramat Jati, Jakarta Timur juga menunjukkan tiga penumpang dalam mobil itu juga menggunakan shabu.Sumber : liputan6-sctv-(MEL)
Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak