Ajak Anak Aktif Bergerak Saat Liburan

Ajak Anak Aktif Bergerak Saat Liburan | Liburan sekolah telah tiba, waktunya bagi anak-anak mendapatkan haknya bermain. Menyadari anak butuh ruang bermain yang menstimulasi daya pikir juga aktivitas fisik, sejumlah mal menghias diri dengan memberikan wahana bermain yang bersentuhan dengan aktivitas ruang terbuka sekaligus menambah pengetahuan.

Beberapa mal di Jakarta menghadirkan konsep bermain mengandalkan fisik untuk mengisi liburan sekolah anak. Beberapa di antaranya masih mendatangkan karakter internasional yang kerapkali hadir di mal untuk menghibur anak di masa liburan. Namun sebagian mal memberikan konsep liburan baru, mengajak anak belajar sambil bermain.

"Wonderland" di Grand Indonesia
Grand Indonesia Shopping Town memanfaatkan lokasi Main Atriumnya menjadi taman bermain anak bertajuk The Wonderland. Sementara Fountain Atrium disulap menjadi pameran bunga yang hadir seperti taman yang asri.

Taman Wonderland berlangsung 20 Juni-7 Juli 2013, sementara pameran bunga berlangsung 23-30 Juni 2013. Bekerjasama dengaan Asbindo atau Asosiasi Bunga Indonesia, akan ada tujuh sculpture bunga yang dibuat oleh para master florist. Tiga diantaranya dibuat oleh Mr. Gregor Lersh, master florist dari Jerma

Dekorasi tanaman hijau mendominasi Main Atrium. Ada bunga tumbuh besar dan tinggi di satu sudut, dan labirin di sudut lainnya. Inilah konsep the Wonderland yang dibuat untuk menjadi alternatif pengisi liburan sekolah oleh Grand Indonesia.

"Gagasannya adalah kita ingin menghadirkan suasana taman sebenarnya buat anak-anak di mall, jadi bisa tempat bermain sekaligus mengenal mencintai tanaman," ujar Kantoro Permadi, Event and Promotion Manager Grand Indonesia, dalam peluncuran program Shopping Wonderland di Jakarta, Kamis (20/6/2013).

Grand Indonesia merupakan salah satu mal yang mendatangkan karakter. Kali ini hadir lima orang berkostum dengan karakter bunga dan belalang bernama "Flower & Mantis". Ada empat jenis bunga dan satu belalang yang dengan bantuan enggrang membuat mereka menjulang setinggi tiga meter sebagai penghibur. Lima karakter berkostum ini didatangkan khusus dari Austraalia. Mereka biasa tampil menari dengan karakter sebagai bunga dan kerap tur ke berbagai negara. Penampilan khusus mereka berlangsung di taman Wonderland setiap hari selama program yakni 20 Juni sampai 7 Juli 2013 setiap pukul 19.00 WIB. Di akhir pekan mereka tampil dua kali di pukul 16.00 dan 19.00 WIB.

Untuk masuk taman The Wonderland, pengunjung Grand Indonesia dapat bebas menikmatinya tanpa dipungut bayaran jika datang sebelum pukul 14.00 WIB. Setelah itu, hanya terbuka bagi pengunjung yang berbelanja minimal Rp 500.000 di Grand Indonesia dan bagi pemegang kartu kredit BCA dan flazz mendapat satu tiket masuk tambahan.

Bertualangan di Senayan City
Konsep bermain mengandalkan aktivitas fisik juga menjadi andalan Senayan City. Mal ini mengajak anak untuk bertualang dalam ragam wahana bermain, juga mengenal ragam fakta dunia melalui bola dunia raksasa.

Dalam program Discover a World of Adventure with Discovery Kids, Senayan City menghadirkan permainan sarat petualangan untuk anak usia 6-12. Dengan pengawasan profesional dari Caldera Outbound, anak-anak bisa bertualang di mini wall climbing dengan aman. Selain berayun tali, melintasi jaring laba-laba atau titian kayu bergoyang.

Tak hanya aktivitas fisik, bagi anak usia sekolah yang ingin mengasah kemampuan berbahasa Inggris dan mendapatkan pengetahuan baru, tersedia bola dunia raksasa berdiameter dua meter dan tinggi lima meter berisi pengetahuan seputar fakta di dunia.

Henny R Udy, COO Senayan City mengatakan program liburan anak kali ini berkaitan dengan kepandaian anak, mental dan fisik, bukan sekadar bermain. Menurutnya rangkaian permainan yang bisa ditemui di Main Atrium Senayan City mulai 21 Juni hingga 14 Juli 2013 ini dapat menstimulasi daya pikir anak.

Jika biasanya mal ini mendatangkan karakter internasional untuk mengisi liburan anak, kali ini konsepnya berbeda."Kami ingin melakukan hal yang lain di liburan anak, kali ini daya tariknya adalah anak aktif bergerak dan bermain sambil belajar," jelasnya saat peluncuran program liburan sekolah di Senayan City, Jumat (21/6/2013).

Rosita Ngadiman, Head Sales & Marketing Tuesday Indonesia (pemegang lisensi Discovery Channel) mengatakan rangkaian permainan di Senayan City ini terbagi dua. Pengetahuan untuk anak mulai usia 4-5, sedangkan aktivitas fisik menyasar anak usia 7-12. Balita juga bisa disertakan namun terbatas untuk kegiatan berfoto (moments to go) 3D dengan balon udara.

"Rangkaian permainan ini mengambil konsep besar dari Discovery Channel. Anak-anak bisa bermain dengan tahapan-tahapan permainan yang mengandalkan fisik," jelasnya kepada Kompas Female.

Untuk bisa menelusuri petualangan ini, siapkan dana Rp 100.000 untuk tiket masuk Adventure Games. Jika hanya ingin berfoto di balon udara, biayanya Rp 50.000. Bagi pengunjung mal yang berbelanja minimal Rp 250.000 di area ritel Discovery Kids atau Rp 500.000 di mal, bisa mendapatkan diskon 50 persen masuk ke area Adventure Games. Pemegang kartu kredit/debet bank Mandiri juga bisa mendapatkan diskon ini dengan nilai belanja minimal Rp 200.000.

Bouncing Land fX Sudirman
Bertajuk Family Summer Fun, fX Sudirman menghadirkan Bouncing Land. Taman bermain ini menyasar anak usia 5-10. Ragam permainan tersedia seperti Wall Climbing, fortress, Ball pool, dan Inflatable challenge.

Anda dan keluarga bisa datang ke Bouncing Land mulai 17 Juni hingga 7 Juli 2013. Harga tiketnya Rp 60.000 per anak dan Rp 10.000 per pendamping. Tiket terusan ini bisa digunakan satu hari penuh mulai pukul 10:00 hingga 21:00. Jika berbelanja senilai Rp 300.000 di fX Sudirman, Anda bisa menukarkan struk belanja dengan tiket Bouncing Land tanpa dipungut biaya tambahan.

Tak sekadar bermain, di Bouncing Land anak-anak juga bisa mendapatkan pengalaman edukatif lainnya. Berbagai kegiatan mengisi liburan sekolah di mal ini. Seperti kompetisi balet, penampilan siswa PurwaTjaraka Musical School, dan lainnya.

Siap mengajak anak-anak aktif bergerak saat liburan? Anda dan keluarga yang menentukan pilihannya.

1 Comments:

Kunjungan balik yah ke Box Makanan.
Jika minat untuk memesan kunjungan balik ke http://www.greenpack.co.id/

Reply

Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak