Apa itu Cegukan ? | Mengapa Bisa Timbul Muncul Cegukan ? | Apa yang Bisa Dilakukan Oleh Anda Bila Bayi Anda Cegukan dan Cara Pencegahan Cegukan Pada Bayi ?
Apa sebenarnya apa itu cegukan?
Cegukan atau hiccups atau singultus adalah suatu kontrakasi tiba-tiba yang tak disengaja pada diafragma. Akibat kontraksi tersebut, maka akan timbul hisapan udara secara mendadak masuk ke dalam paru melewati ruang antara pita suara ( glottis ), sehingga mengakibatkan timbulnya suara hik yang lazim terdengar saat anda cegukan.
Mengapa bisa muncul timbul cegukan?
Cegukan bisa muncul oleh sebab adanya rangsangan pada diafragma, misal :
1.Makan terlalu cepat,
2.Minum air yang terlalu dingin, makan makanan yang sangat panas ataupun pedas,
3. Tertawa atau batuk terlalu keras
4. Minum minuman yang mengandung alkohol
Adapun kelainan yang bisa menimbulkan cegukan, yaitu:
1. Adanya gangguan saraf diafragma,
2. Radang paru-paru,
3. Kelainan di otak , contohnya tumor,
4. Penyakit ginjal,
5. Gangguan keseimbangan elektrolit.
Apa saja yang bisa dilakukan jika bayi atau si kecil anda kena cegukan?
1. Berikan minuman air hangat,
2. Menarik napas dalam , tahan sebentar, kemudin hembuskan.
3. Tidur berbaring dengan lutut ditekuk.
4. Makan sesendok gula.
5. Taruh kantung kertas di depan mulut dan mencoba bernafas dari kantong kertas itu selama beberapa menit.
Apa saja yang perlu anda lakukan untuk mencegah cegukan pada bayi anda atau si kecil anda , ada beberapa hal yang perlu dilakukan, yaitu:
1. Dilarang memberikan makan atau minum dengan terlalu cepat.
2. Berikanlah air putih , 1- 2 sendok teh kepada bayi setelah ia minum susu.
3. Dilarang mengajak bercanda bayi sesaat setelah ia minum susu. Berikanlah waktu istirahat kira-kira setengah jam setelah sang bayi minum susu.
4. Usahakanlah agar jangan memasukkan udara terlalu banyak ketika minum susu.
5. Sendawakan bayi setelah ia minum susu.
Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak