Gubernur Sumut Tak Revisi Kembali UMP, Buruh Ancam Mogok Total
Dewan Buruh Sumut (DBSU) melalui Bambang Hermanto SH mengatakan demo hari ini dan akan berlangsung hingga enam hari dalam rangka menuntut Gubernur Sumut mendengar suara tuntutan buruh dengan merevisi UMP Tahun 2013 yang akan berlaku per 1 Januari 2013 nanti.
Pertimbangannya adalah aspek kebutuhan hidup layak serta pertumbuhan penduduk yang mengharuskan idealnya UMP 2013 sebesar Rp 2.200.000 per bulan.
DBSU juga mendesak Dewan Pengupahan Sumut untuk meninjau ulang posisinya karena dinilai tidak menjadi wadah aspirasi buruh.
Pahala Napitupulu selaku Kordinator Wilayah Sumatera Utara (Korwil Sumut) Serikat Buruh Sejaterah Indonesia 1992 (SBSI 92) menyatakan agar seluruh buruh menolak dan merevisi UMP Tahun 2013.
Pahala ini juga mengajak seluruh buruh agar bersatu melakukan mogok total jika revisi tidak dilakukan dan turun ke jalan menuntut upak layak dan penghapusan outsourching.
“Kalau tidak buruh sendiri yang memperjuangkan nasibnya, siapa lagi?” tegasnya. (SPC-15/Kompas)
Admin tidak bertanggung jawab atas semua isi komentar ,Mohon dipahami semua isi komentar dengan bijak